Liverpool Ungguli West Ham 1-0 di Babak Pertama



Liverpool - Liverpool menutup babak pertama laga lawan West Ham United di Anfield, Sabtu (24/2/2018) malam WIB dengan keunggulan 1-0. Gol Emre Can menjadi pembeda.

Jalannya Pertandingan

Baru tiga menit laga berjalan, Liverpool nyaris memetik keunggulan. Roberto Firmino merangsek di sisi kiri dan menyodorkan bola ke Mohamed Salah. Salah menuntaskannya dengan sepakan, namun hanya menerpa tiang gawang.

Tandukan Virgil van Dijk menyambut sepakan korner dari James Milner mudah saja diantisipasi oleh Adrian, kiper West Ham.

Sebuah serangan cepat dari West Ham nyaris menjebol gawang Liverpool di menit ke-15. Marko Arnautovic mengungguli Joel Matip dalam duel lari dan melepaskan sepakan cungkil. 

Loris Karius yang berdiri agak jauh dari garis gawang mampu menepis dengan ujung jari, bola lantas membentur mistar gawang dan kembali ke lapangan permainan.

West Ham kembali mendapatkan kesempatan di menit ke-27. Manuel Lanzini menyambar bola liar di sisi kiri di dalam kotak penalti, tapi terlalu lemah sehingga mudah diamankan Karius.

Liverpool merespons pada menit ke-29. Trent Alexander-Arnold yang bermaksud melepaskan umpan silang malah mengarahkan bola langsung ke gawang. Adrian sigap menepis.

Dari sepak pojok yang dihasilkan, Liverpool mendapatkan keunggulan. Umpan lambung Salah dari titik korner sebelah kanan ditanduk Emre Can di tiang jauh.

Can kembali menebar ancaman di menit ke-32. Tembakannya dari depan kotak penalti cuma melebar ke kanan gawang.

Tak lama berselang, giliran Salah yang mengancam West Ham. Umpan silang Andy Robertson dari sisi kiri ditanduk Salah di tiang jauh, namun melambung.

Memasuki lima menit akhir pertandingan, West Ham mulai lebih berani keluar menyerang. Percobaan jarak jauh dari Arnautovic pada menit ke-42 susah payah ditepis Karius.

Liverpool mendapatkan kesempatan dari tendangan bebas tepat di depan kotak penalti di menit-menit akhir babak pertama. Namun eksekusi Salah membentur pagar pemain. Babak pertama berakhir dengan kedudukan 1-0 untuk keunggulan tuan rumah.

Susunan pemain:

Liverpool: Karius; Alexander-Arnold, Matip, van Dijk, Robertson; Oxlade-Chamberlain, Can, Milner; Salah, Mane, Firmino

West Ham: Adrian; Zabaleta, Collins, Ogbonna, Cresswell, Evra; Joao Mario, Kouyate, Noble, Lanzini; Arnautovic 
(raw/cas)

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pria Ini Terobos Pelican Cross, Tabrak Perempuan Hingga Tewas

Iannone Tercepat di Hari Kedua

Drogba: Salah Pantas Jadi Kapten Liverpool